Ketua Peradi Apresiasi Langkah Cepat Bupati Aep Tangani Jalan Rusak di Jalur Pantura Karawang

Bupati Aep Ambil Alih Perbaikan Jalan Pantura. (Foto: Istimewa)

KARAWANG, Jabartime.com – Ketua Peradi Karawang, Asep Agustian, memberikan apresiasi kepada Bupati Karawang, Aep Saepulloh, atas respons cepatnya menangani kerusakan jalan di jalur Pantura meski bukan menjadi kewenangan langsung pemerintah daerah.

“Sebagai warga Karawang, saya sangat mengapresiasi langkah Pak Bupati. Kalau bisa diibaratkan, bukan cuma dua jempol tangan yang saya angkat, tapi empat jempol sekaligus, termasuk jempol kaki,” ujar Asep dalam keterangannya, Rabu, (11/6/25).

Menurut Asep, sebagian besar kerusakan jalan yang dikeluhkan masyarakat terjadi di jalan nasional dan provinsi, yang merupakan tanggung jawab pemerintah pusat dan provinsi.

Namun, karena lambatnya penanganan dari instansi terkait seperti Kementerian PUPR dan Pemerintah Provinsi Jawa Barat, Bupati Aep mengambil inisiatif memperbaikinya.

“Ini bentuk nyata kepedulian dan tanggung jawab beliau terhadap keselamatan warga Karawang,” katanya.

Ia menyebut langkah Bupati Aep sebagai contoh kepemimpinan yang responsif dan berani mengambil keputusan di tengah urgensi. Terlebih, jalur Pantura merupakan akses vital antar kabupaten yang ramai dilintasi dan penting bagi roda ekonomi.

“Kalau harus menunggu pusat atau provinsi, entah berapa lagi korban kecelakaan yang jatuh. Mau tak mau, Bupati harus bertindak cepat,” tegas Asep.

Asep juga mengimbau masyarakat untuk memahami pembagian kewenangan dalam urusan infrastruktur, dan tidak serta-merta menyalahkan pemerintah kabupaten atas semua kondisi jalan rusak.

“Jangan asal salahkan bupati. Kalau jalan tersebut bukan wewenangnya, tentu tidak bisa sembarangan diperbaiki. Tapi sekarang beliau sudah turun tangan demi keselamatan kita,” lanjutnya.

Ia juga mengkritik lambannya respons Kementerian PUPR dan Pemerintah Provinsi Jawa Barat dalam menangani kerusakan jalan nasional dan provinsi yang melewati Karawang.

“Kami minta Gubernur segera bertindak. Kalau memang tidak mampu, sampaikan saja terbuka. Jangan rakyat terus yang jadi korban birokrasi lambat,” katanya.

Di akhir pernyataannya, Asep mengajak seluruh elemen masyarakat Karawang untuk mendukung langkah-langkah nyata pemerintah daerah dan berhenti hanya menyebar kritik tanpa solusi.

“Ini waktunya bergerak bersama. Bupati sudah turun langsung, sekarang giliran kita semua mendukung untuk Karawang yang lebih baik,” pungkasnya.

Writer: Yogi Kurnia
Editor: Frizky Wibisono

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *